Yap, judul diatas akan mewakili tulisan saya berikut ini. Kenapa, "Bukan Review Cube !" Saya terlalu malu jika tulisan ini dikategorikan sebagai review cube. Karena, saya bukanlah seorang master cube ataupun speedcuber. Saya hanyalah orang awam yang menyukai permainan ini. Jd, bukan kapasitas saya untuk melakukan review terhadap beragam produk cube. Adapun tulisan ini hanyalah sebagai media berbagi pengalaman pribadi saya selama ini dalam menggunakan produk- produk cube.
Rubik's Cube Original 3x3x3
Cube jenis ini ialah cube kedua yang saya gunakan"sebelumnya menggunakan cube cebanan yg byk beredar di pasaran". Cocok sekali untuk para pemula di dunia rubik's cube yang ingin melatih fingertrick. Cube jenis ini tidak mudah pop out, ketika pertama kali dipakai putaran terasa agak berat, tetapi hal ini bisa teratasi seiring dengan lamanya waktu pemakaian, biasanya memakan waktu 1 bulanan. Selain itu, bisa juga dilakukan lubrikasi menggunakan sillicon spray, spt posting saya sebelumnya ttg teknik lubrikasi cube. Dengan membeli cube jenis ini, maka Anda juga "biasanya" mendapatkan sebuah stand, yang akan menambah cantik tampilan cube ketika dipajang. Jadi, jika Anda pemula saya sarankan untuk menggunakan Cube jenis ini.
Cube ini relatif murah, yaitu cukup dengan harga Rp. 105.000,- Maka Anda sudah bisa menggunakan cube yang di import dari negeri paman sam ini.
Cube DIY 3x3x3
DIY merupakan singkatan dari Do It Yourself. Saya pribadi, cocok dengan cube jenis yang satu ini. Putarannya sangat enteng sekali, ketika pertama kali digunakan. Saya tidak merekomendasikan cube ini untuk para pemula, karena cube jenis ini mudah pop out saat digunakan untuk "ngerace / bermain cepat", sehingga para pemula yang belum menguasai teknik fingertrick tidak disarankan menggunakan cube jenis ini. Tapi, tidak menutup kemungkinan para pemula untuk menggunakan cube DIY ini. Ketika Anda membeli cube DIY ini, sebenarnya cube ini dalam keadaan belum dirakit. Tapi, jangan khawatir Anda jg bisa minta dirakitkan kepada para penjualnya.
Cube ini biasanya dibandrol dengan harga yang relatif lebih mahal dibanding dengan Rubik's Cube Original 3x3x3, yaitu Rp. 135.000,-
Cube DIY 3x3x3 Transparan
Tidak jauh berbeda dengan cube DIY 3x3x3, hanya saja jenis plastiknya yang transparan. Dan rubik's cube ini sulit sekali untuk digunakan "ngerace", karena dengan warna sticker yang transparan sangat sulit sekali dilihat, butuh tambahan sedikit ketelitian dalam membaca warna sticker.Sangat cantik untuk digunakan sebagai pajangan. Jd, bagi Anda penggila cube puzzle sekaligus sebagai kolektor cube, jangan lewatkan jenis cube yang satu ini.
Cube jenis transparan ini biasanya dibandrol dengan harga Rp. 130.000,-
Cube Eastsheen 4x4x4 (B)
Sudah agak sedikit bosan dengan rubik cube size 3x3x3 ?! dan berniat untuk tambah dosis. Berarti kini telah tiba waktunya bagi Anda untuk beralih mencoba solving big cube size 4x4x4. Untuk jenis cube yang satu ini, menurut para teman- teman di komunitas merk Eastsheen ialah yang terbaik.
Bagi Anda yang sudah bisa menyelesaikan cube ukuran 3x3x3, jangan khawatir. Anda juga bisa menyelesaikan big cube ini. Akan tetapi ada beberapa tambahan algo yang harus Anda hafalkan, yaitu edge pairing dan parity error.
Big Cube ini biasanya dibandrol dengan harga Rp. 175.000,-
Cube Type A 3x3x3 Mini
Tidak jauh berbeda dengan Cube DIY 3x3x3 hanya saja bentuknya yang lebih mini. Dan ini menjadi solusi bagi saya yang suka jalan- jalan, tapi tidak ingin meninggalkan cube di rumah. Cube jenis ini, enak dibawa kemana- mana karena bentuknya yg mini bisa di kantongin. Sebenarnya ada lagi satu jenis cube yang enak dibawa jalan- jalan, yaitu Floppy cube ukuran 1x3x3, karena saya belum mencobanya sehingga saya tidak bisa memberikan pengalaman, tidak ada salahnya Anda juga mencoba type Floppy cube.
Cube type mini ini biasanya dibandrol dengan harga Rp,. 65.000,-
Floppy cube Biasanya dibandrol dengan harga Rp. 80.000,-
Cube Type F 3x3x3 (Dome)
Cube type F ini, menurut saya cocok sekali untuk para pemula, tidak seperti Rubik's cube original 3x3x3 yang putarannya terasa berat, tapi cube ini putarannya terasa nyaman sekali. Tidak mudah pop out. Stand DOME yang akan tambah membuat cantik tampilan cube ini ketika dipajang. Tapi, sayangnya menurut saya cube type F ini, stickernya mudah terkelupas.
Dengan harga yang biasanya dibandrol Rp. 95.000,- , relatif lebih murah dibanding cube- cube sejenis lainnya. Saya pribadi, sangat merekomendasikan cube type F ini untuk para pemula.
---
Cukup sekian sedikit pengalaman yang saya berikan selama menggunakan cube puzzle. Mudah- mudahan sedikit informasi ini bisa menjadi acuan bagi Anda sebelum membeli produk cube.
Dimana harus membeli semua jenis Cube diatas ?!
Tenang, selama ini saya biasanya membeli puzzle cube secara online di toko rekan saya yang beralamat di http://www.tokocube.com . Saya juga merekomendasikan toko ini, selain pelayanannya yang ramah dan cepat, biasanya toko ini memberikan saya bonus yang ajib- ajib. Terakhir kali order, saya mendapatkan bonus Cube Type A Mini 3x3x3. Wow, bisa Anda bayangkan bukan ?!
Masih belum bisa menyelesaikan Rubik's cube ukuran 3x3x3, 4x4x4, 5x5x5, dan jenis lainnya ?!
Temukan solusinya di channel rekan saya, klik disini.
Oke, tunggu apa lagi ! Langusng download videonya dan beli cubenya.
No comments:
Post a Comment