Friday, April 17, 2009

Penerapan ERP, SCM, dan CRM pada PT. Telkom tbk

Penerapan ERP, SCM, dan CRM pada PT. Telkom tbk
Kantor Wilayah Jakarta Timur
Pasar Rebo - Jl. Raya Bogor Km 22
Jakarta Timur
Telp 021-8572500


BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Sejalan dengan akan diterapkan era pasar bebas regional baik Asean Free Trade Area (AFTA) tahun 2003, Asia Pasific Economic Community (APEC) tahun 2010, maupun World Trade Organization (WTO) tahun 2020, maka seluruh sumberdaya bisnis yang ada di Indonesia harus dapat mempersiapkan diri agar dapat berkompetisi secara bebas dan sehat. Pada saat era pasar bebas diterapkan, akan banyak hal terjadi dimana tidak pernah terbayangkan sebelumnya. Nelayan Muncar dapat memperoleh kredit pemilikan kapal dari Bank of Thailand, tukang cukur professional dari Malaysia, maupun produk hasil pertanian dari Malaysia, hal-hal tersebut menjadi tantangan bagi kita untuk meningkatkan produk dan layanan agar mampu bersaing dengan produk sejenis dari negara lain.

Proteksi bisnis tidak akan diperoleh secara langsung dari pemerintah, setiap pelaku bisnis dituntut agar dapat bersaing dan berkompetisi secara sehat dengan competitor dari negara lain untuk bersaing memperebutkan pasar regional. Bilamana pelaku bisnis domestic tidak memiliki kemampuan untuk berkompetisi secara sehat maka potensi pasar yang ada akan dengan mudah diambil alih oleh competitor dari negara lain.

Agar dapat berkompetisi secara sehat maka perlu dilakukan langkah-langkah strategis untuk mengantisipasi dan menjawab tantangan yang dihadapi. Peningkatan mutu produk dan layanan akan menjadi focus utama guna meningkatkan kualitas kepuasan konsumen sebagai tolok ukur pencapaian keberhasilan bisnis. Selain itu peningkatan efisiensi dan efektifitas pengelolaan perusahaan akan meningkatkan laba disisi perusahaan serta pengurangan biaya yang akan membawa manfaat pada harga jual produk dan jasa yang lebih kompetitif.

Untuk menanggapi masalah tersebut maka perusahaan perlu memakai sebuah sistem agar berjalan dengan cepat, efisien, dan efektif. Sistem tersebut antara lain :

-------------------------

Klik disini, untuk mengunduh artikel selengkapnya.

Atau

Pergi kesini, untuk mengunduh artikel selengkapnya.

No comments: